WAJO.THEHEADLINE.ID---Musibah kebakaran melanda Kelurahan Wiringpalennae, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Jumat (18/07/2025).
Tujuh rumah panggung ludes terbakar, kerugian ditaksir mencapai Rp 350 juta.
Namun, di tengah kepiluan, kisah nyata kepedulian dan ketangguhan masyarakat Wajo bersemi.
Api yang diduga berasal dari kompor memasak melahap rumah-rumah tersebut sekitar pukul 11.59 WITA.
Laporan warga langsung direspon cepat oleh Dinas Pemadam Kebakaran yang mengerahkan empat armada, termasuk armada hibah dari Jepang.
Kecepatan dan profesionalisme petugas pemadam kebakaran berhasil mencegah jatuhnya korban jiwa.
Yang lebih menyentuh hati adalah kehadiran Bupati Wajo, Andi Rosman, dan Ibu Ketua Penggerak PKK, Fatmawati Rosman, beserta jajaran pemerintah daerah di lokasi kejadian.
Bukan hanya memberikan dukungan moral, mereka juga langsung menyalurkan bantuan darurat kepada tujuh kepala keluarga yang terdampak: Eka, Rukkelleng, Mas Ati, Murni, Sakka, Hafids, dan Rosmawati.
"Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa," ujar Bupati Andi Rosman, menekankan pentingnya keselamatan warga.
" Kehadiran kami di sini membuktikan komitmen pemerintah untuk selalu bersama masyarakat dalam suka dan duka."Tambahnya.
Bantuan berupa kebutuhan pokok diberikan, dan pemerintah daerah menjamin dukungan penuh untuk proses pemulihan pascakebakaran.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan dalam penggunaan peralatan masak, terutama di rumah-rumah berbahan kayu.
Namun, lebih dari itu, musibah ini juga menyoroti semangat kebersamaan dan kepedulian yang tinggi dari pemerintah dan masyarakat Wajo dalam menghadapi tantangan.
Dari abu kebakaran, muncul cahaya harapan dan solidaritas yang menginspirasi.
Penulis: Cc@ye