Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Iklan

Pelantikan Direksi BUMD Wajo 2025-2030 Digelar Di Ruang Terbuka, Bupati; Kerjakan Dengan Terbuka Untuk Masyarakat

Rabu, 31 Desember 2025 | Desember 31, 2025 WIB | Last Updated 2025-12-31T11:45:08Z
WAJO.THEHEADLINE.ID----Bupati Wajo, Andi Rosman, secara resmi melantik Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Danau Tempe dan jajaran Direksi BUMD PT Wajo Energy Jaya untuk periode 2025-2030. 

Acara pelantikan berlangsung di Batas Senja Cafe, Rabu (31/12/2025).
 
Dalam pelantikan tersebut, Andi Gusti Makkarodda menjabat sebagai Direktur Utama PDAM Tirta Danau Tempe dengan Taufik Razak sebagai Dewan Pengawas. 

Sementara untuk PT Wajo Energy Jaya, Nurman Dai Basri ditunjuk sebagai Direktur Utama, didukung oleh Andi Baktiar sebagai Direktur Operasional dan Muhammad Fajrin Rahim sebagai Direktur Keuangan.
 
Acara dihadiri oleh berbagai unsur penting, antara lain Forkopimda Wajo, pimpinan dan anggota DPRD Wajo, Kepala OPD se-Kabupaten Wajo, serta Wakil Bupati Wajo, dr Baso Rahmanuddin.
 
Dalam sambutannya, Bupati Andi Rosman menjelaskan alasan pelantikan digelar di ruang terbuka. 

"Saya sengaja melantik di tempat seperti ini karena kami ingin para pejabat yang dilantik kedepan bekerja secara terbuka dalam melayani masyarakat," ujarnya.
 
Menurutnya, pelantikan ini juga menjadi simbol pembukaan lembaran baru bagi pembangunan daerah. 

"Atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan selamat dan sukses bagi direktur dan direksi yang baru dilantik, semoga menjadi berkah bagi kita semua," tambahnya.
 
Bupati juga mengajak para pejabat baru untuk menjadi agen perubahan yang memberikan nilai nyata bagi masyarakat. 

"Kami menitip amanat dan tanggung jawab kepada Direktur PDAM agar tidak disia-siakan. Keyakinan saya besar karena PDAM Wajo berada di tangan yang tepat," ujarnya.

Untuk PT Wajo Energy Jaya, Bupati menekankan pentingnya pengelolaan sumber daya alam yang baik. 

"Kami menitip beban agar sumber daya alam kita dikelola dengan baik dan outputnya bisa langsung dirasakan. Gas kita sangat besar, maka dari itu mari bekerja dengan hati dan berikan banyak manfaat untuk masyarakat dan daerah kita," pintanya.

Penulis: Cc@ye
 
 
 
×
Berita Terbaru Update